Bahan:
Adonan Daging:
150 g daging ayam cincang
100 g daging sapi cincang
2 siung bawang putih, parut
50 g lobak, cincang
1/2 sdt minyak wijen
2 sdm tepung terigu
1 sdm tepung kanji
1 kuning telur ayam
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
Kuah:
1/2 sdm minyak sayur
2 siung bawang putih, cincang halus
750 ml kalu ayam
1 batang daun bawang, potong kasar
1/2 sdt merica bubuk
2 sdt garam
Pelengkap:
Sawi Hijau, potong-potong, rebus
Lobak bulat, kupas, potong dua, rebus
Cara membuat:
Aduk semua bahan Adonan Daging hingga rata.
Didihkan air secukupnya dalam panci. Bentuk adonan menjadi bola-bola.
Masukkan ke dalam air mendidih. Masak hingga mengapung. Tiriskan.
Kuah:
Tumis bawang putih hingga wangi.
Tambahkan kaldu dan bahan lainnya. Didihkan. Angkat.
Taruh bakso dan Pelengkapnya dalam mangkuk. Tuangi Kuahnya.
Sajikan panas.
Untuk 6 orang
( eka / Odi )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar