Kamis, 22 Oktober 2009

Ikan Tumis Tekokak

BAHAN :
300 gram ikan kembung
2 siung bawang putih, dihaluskan
1/2 sendok teh garam
100 gram tekokak
2 buah cabai merah, diiris
1 papan petai, dibelah 2 bagian
1/2 sendok teh garam
1 lembar daun kunyit, diiris halus
300 ml air
2 sdm minyak goreng untuk tumis

BUMBU HALUS :
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 cm kunyit
2 cm jahe

CARA MEMBUAT :
1. Rendam ikan dalam bawang putih dan garam selama 15 menit. Goreng sampai kering
2. Tumis bumbu halus, tekokak, cabai merah, dan petai.
3. Masukkan ikan, garam, dan daun kunyit.
4. Tuang air lalu masak sampai matang dan kuah mengental.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar