Kamis, 17 Desember 2009

IKAN KUAH ASAM (masakn manado)

Resep Masakan-Resep Menado– Ikan Kuah Asam Khas Menado

Bahan Resep Ikan Kuah Asam Khas Menado

Bahan, rendam:
2 ekor (@250 gr kakap merah
1 sdm air jeruk nipis
1 sdt garam

Bumbu:
1200 ml air
2 btg serai, memarkan
1 cm jahe, memarkan
1 cm lengkuas, memarkan
3 lbr daun jeruk, sobek-sobek
1 lbr daun pandan, sobek-sobek
1/2 sdt garam
1 sdt lada
20 buah cabai rawit merah
3 sdm air jeruk nipis
1 genggam daun kemangi, ambil daunnya
3 bh cabai merah, iris serong
5 bh bawang merah, iris
2 siung bawang putih, iris
3 bh tomat hijau, potong-potong

Cara Membuat Ikan Kuah Asam Khas Menado

1. Bersihkan kakap merah, potong jadi dua. Lumuri kakap merah dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan selama 10 menit.
2. Rebus air, masukkan serai, jahe, lengkuas, daun jeruk, daun pandan, garam dan lada, masak hingga mendidih.
3. Masukkan kakap merah, bawang merah, bawang putih, cabai merah, masak hingga ikan lunak.
4. Masukkan air jeruk nipis, daun kemangi dan cabai rawit merah, aduk rata, masak sebentar, angkat. Sajikan hangat.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar